Jumat, 04 Januari 2013

Studi Gerak & Waktu



*    Pengkukuran Waktu dan Studi Gerakan Sebagai Awal Perkembangan Perancangan Sistem Kerja.
Keterkaitan erat antara pengukuran waktu dan studi gerakan segeradilihat khalayak industri waktu itu. Dengan studi gerakan dapat diperoleh berbagai rancangan dan berbagai sistem kerja yang baik bagi suatu pekerjaan yang diinginkan, untuk mencarirancangan terbaik perlu dilakukan pengukuran waktu untuk memilihnya,yaitu untuk mencari rancangan yang membutuhkan waktu tersingkat.
Karena itu penerapan kedua temuan itu selalu dilakukan bersamaansebagai dua hal yang saling melengkapi, sehingga dipandang sebagai suatu kesatuan yang dikenal dengannamatime and motion studyatau studi waktu dan gerakan. Istilah lain yang kerap juga digunakan untuk hal ini adalahmethods engineering.
  

*    Perkembangan Selanjutnya
Setelah teknik pengukuran waktu dan prinsip-prinsip dalam studi gerakanmelebur menjadi satu sebagaimethods engineering. Perkembangan lebih lanjutdari hal ini adalah sesuatu yang dikenal dengan data waktu gerakan, yaitupengembangan kumpulan data waktu bagi elemen-elemen gerak yangdistandarkan dalam suatu  sistem, sehinggaSDM pun banyak mendapat perhatian karenasebagai bagian dari sistem kerja yang merupakan sebagai variabel hidupdengan berbagai sifat dan kemampuannya memberi pengaruh yangsangat besar atas keberhasilan sistem kerja yang bersangkutan dalammencapai tujuannya.


*      Pengukuran Waktu Jam Henti
Sesuai dengan namanya, pengukuran waktu ini menggunakan jam henti(stopwatch) sebagai alat utamanya. Cara ini seringkali digunakan karenamerupakan cara yang paling banyak dikenal. Alasan lainnya yangmenyebabkan metode ini sering digunakan adalah kesederhanaan aturan-aturan pengukuran yang dipakai.
*  Langkah-Langkah Sebelum Melakukan Pengukuran
Untuk mendapatkan hasil yang baik yang dapat dipertanggungjawabkan,maka tidak cukup sekedar melakukan beberapa kali pengukuran denganmenggunakan jam henti, apalagi jam biasa. Banyak faktor yang harusdiperhatikan agar akhirnya dapat diperoleh waktu yang pantas untukpekerjaan yang bersangkutan seperti yang berhubungan dengan kondisikerja, cara pengukuran, jumlah pengukuran, dan lain-lain. Dibawah iniadalah sebagian langkah yang perlu diikuti agar maksud diatas dapattercapai.

§ Penetapan Tujuan Pengukuran
Sebagaimana halnya dengan berbagai kegiatan lain, tujuan melakukankegiatan harus ditetapkan terlebih dahulu. Dalam pengukuran waktu, hal-hal penting yang harus diketahui dan ditetapkan adalah peruntukkanpenggunaan hasil pengukuran, tingkat penelitian, dan tingkat keyakinanyang diinginkan dari hasil pengukuran tersebut.

§ Melakukan Penelitian Pendahuluan
Tujuan yang ingin dicapai dari pengukuran waktu adalah memperolehwaktu yang pantas untuk diberikan kepada pekerja dalam menyelesaikansuatu pekerjaan. Tentu suatu sistem kerja dengan kondisi yang telah adaselama ini termasuk diantara yang dapat dicarikan waktu yang pantastersebut. Artinya akan didapat juga waktu yang pantas untukmenyelesaikan pekerjaan, namun dengan kondisi yang bersangkutan itu.
 
§ Memilih Operator
Operator akan melakukan pekerjaan yang diukur bukanlah orang yangbegitu saja yang diambil dari tempat kerja. Orang ini harus memenuhibeberapa persyaratan tertentu agar pengukuran berjalan dengan baik dandapat diandalkan hasilnya. Syarat-syarat tersebut adalah berkemampuannormal dan dapat diajak bekerja sama. Jika jumlah pekerja yang tersediaditempat kerja yang bersangkutan banyak dan kemampuan merekadibandingkan akan terlihat perbedaan diantaranya dari yangberkemampuan rendah sampai tinggi.

§ Melatih Operator
Walaupunoperator yang baik telah dapat, kadang-kadang pelatihanmasih diperlukan bagi
operator tersebut terutama jika kondisi dan carakerja yang dipakai tidak sama dengan yang biasa dijalankan operator.Hal ini terjadi jika yang akan diukur adalah sistem kerja baru sehingga operator tidak berpengalaman menjalankannya.

§ Mengurai Pekerjaan Atas Elemen Pekerjaan
Disini pekerjaan dipecah menjadi elemen pekerjaan, yang merupakangerakan bagian dari pekerjaan yang bersangkutan. Elemen-elemen inilahyang diukurnya. Waktu siklusnya adalah jumlah dari waktu setiap elemenini. Waktu siklus adalah waktu penyelesaian satu satuan produk sejakbahan baku mulai diproses ditempat kerja yang bersangkutan.

§ Menyiapkan Perlengkapan
Setelah kelima langkah diatas dijalankan dengan baik, tibalah sekarangpada langkah terakhir sebelum melakukan pengukuran, yaitu menyiapkanperlengkapan yang diperlukan. Hal-hal tersebut adalah:
a. Jam Henti.                       b. Lembaran-lembaran pengamatan.
                c. Pena atau pensil.             d. Papan pengamatan.